tiket pelni wakatobi
KM Leuser ke Wakatobi / Pelni / BUMN

Jadwal Kapal Pelni Surabaya – Wakatobi Mulai 10 Desember 2019

Ingin berwisata ke Wakatobi? Anda masih belum terlambat. Sesuai jadwal, kapal Pelni KM Leuser baru akan berangkat dari Surabaya pada 10 Desember 2019 mendatang dan akan tiba di Pelabuhan Wanci (Wakatobi) pada 15 Desember 2019.

Rute: Tanjung Perak (Surabaya) – Benoa (Denpasar) – Bima – Labuan Bajo – Makassar – Bau-bau – Wanci (Wakatobi)

Berangkat dari  Tanjung Perak, Surabaya: 10 Desember 2019, 08:00

11 Desember 2019,  12:00 – Tiba di Benoa

12 Desember 2019, 23:00 – Tiba di Labuan Bajo

13 Desember 2019, 19:00 – Tiba di Makassar

14 Desember 2019,  21:00 – Tiba di Bau-bau

15 Desember 2019, 08:00 – Tiba di Wanci

 

Harga tiket : Rp 443.000 (semua kelas)

Tak sabar menunggu KM Leuser yang baru akan berangkat tanggal 10 Desember? Coba saja rute favorit yang disukai para wisatawan. Yakni datang ke Wakatobi via Kota Bau-Bau. Kapal Pelni tujuan (atau yang singgah di) Bau-bau amat banyak. Nyaris 2 hari sekali. Dari Pelabuhan Murhum atau Pelabuhan Bau-bau (di sisi barat Pulau Buton) silakan lanjutkan dengan perjalanan darat ke Pelabuhan Kamaru (pelabuhan ferry PT ASDP) yang ada di Kabupaten Buton, atau di pinggiran timur Pulau Buton. Jarak keduanya sekitar 100 kilometeran. Dari Pelabuhan Kamaru, setiap pagi (pukul 07.00 WIB), selalu ada kapal ferry yang siap mengantar penumpang, barang, dan kendaraan ke Pelabuhan Wanci di Kota Wangi-wangi, ibukota Kabupaten Wakatobi.

Jadwal kapal Pelni Surabaya – Wakatobi ini bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk update terbaru silakan hubungi call center Pelni di nomor 162 (atau 021-162 via HP). Bisa juga datang ke www.pelni.co.id
Tiket kapal Pelni untuk penumpang bisa dibeli di Alfamart dan Indomaret.

 

Share to WAShare on Whatsapp